M.SYAHRIZAL
11108369
2KA20

ILMU EKONOMI
Ilmu ekonomi mulai berkembang sejak abad ke-18. Seorang ahli dari inggri yang bernama Adam Smith menulis buku yang berjudul “An Inquiry into the Nature of the Wealth of Nations”. Sampai seaat ini Adam Smith dikenal dengan sebutan Bapak Ekonomi.
Ilmu ekonomi dapat didefinisikan sebagi berikut: suatu studi tentang bagaimna manusia, secara individu dan kelompok membuat pilihan dalam menggunakan sumber yang terbatas sehingga ia dapat digunakan untuk memenuhi keinginannya semaksimal mungkin yaitu mencapai kepuasan dan kemakmuran yang paling maksimum.
Didalam kehidupan, masyarakat akan selalu menghadapai masalah ekonomi. Hal ini dikarenakan sebagai akibat dari masalah kelangkaan. Timbulnya ketidakseimbangan antara kehendak manusia yang tidak terbatas jumlahnya, dengan hasil produksi yang jumlahnya terbatas. Ketidakseimbangan ini akan menimbulkan masalah untuk membuat pilihan.
Kehendak manusia dipenuhi dengan cara mengkonsumsi barang dan jasa. Barang dan jasa terdiri atas Barang Cuma-Cuma (keindahan alam dan air sungai) dan Barang Ekonomi (baju dan pendidikan). Untuk menghasilkannya diperlukan faktor-faktor produksi yang meliputi: tenaga kerja, tanah, modal, dan keahlian keusahawanan.
Analisi dalam ilmu ekonomi dibedakan menjadi 3: ekonomi deskriptif, menggambarkan keadaan sebenarnya yang sedang berlaku dalam ekonomi: teori ekonomi, memberikan gambaran umum mengenai kegiatan ekonomi yang berlaku dan sifat hubungan diantara berbagai variabel ekonomi: dan ekonomi terapan, analisis yang menerapkan bagaimana masalah ekonomi perlu diatasi.
Teori ekonomi meliputi 4 unsur: menentukan batasan/asumsi agar peristiwa yang diterangkan dalam teori akan terwujud, menetukan variabel-variabel ekonomi yang akan dianalisis, menentukan hipotesis yang menerangkan sifat hubungan dari variabel-variabel yang dianalisis, dan membuat ramalan tentang bentuk peristiwa ekonomi yang akan wujud.
Teori ekonomi baisanya menggunaka 4 analisis, yaitu: uraian mengenai sifat hubungan diantara dua atau beberapa variabel ekonomi, data yang berbentuk angka-angka yang menggambarkan sifat hubungan tersebut, gambaran secara grafik mengenai sifat hubungan tersebut, dan persamaan matematik yang menjelaskan sifat hubungan diantara berbagai variabel.
Teori dasar dalam ilmu ekonomi dibedakan menjadi 2 golongan: teori mikroekonomi (interaksi penjual dan pembeli dipasar barang, tingkah laku pembeli dan penjual dalam melakukan kegiatan ekonomi). Teorti makroekonomi (penentuan kegiatan perekonomian dalan faktor-faktor yang mempengaruhinya, masalah inflasi dan pengangguran dan faktor yang menyebabkannya.